Rabu, 02 Juli 2008

Walimatul Urs "resepsi pernikahan"

Dalam sebuah pernikahan ada beberapa walimah diantaranya, walimatul aqad, yaitu resepsi sesudah aqad, biasanya diadakan di tempatnya mempelai perempuan, dan walimatul Urs yaitu resepsi inti dari sebuah pernikahan, yang sangat ditekankan, maksudnya wajib hukumnya ( fardu ain) menghadiri jika kita tidak ada udhur ketika kita diundang pada acara walimatul urs, berbeda dengan walimatul aqad sunah hukumnya kita mendatanginya, walimatul urs disunahkan dilakukan sesudah "malam pertama" maksudnya adalah setelah mewisuda istri dari statusnya "prawan". Paling tidaknya ( paling sedikitnya ) bagi orang yang mampu adalah seekor kambing, dan bagi seorang yang kurang mampu adalah sesuatu yang ditelah dianggap jamuan ( teh misalnya, atau kopi dengan gedang goreng misalnya hahahaha).

"jika kamu diundang dalam acara walimatul'urs maka wajib bagi kamu menghadirinya" bukhori muslim.

" barang siapa yang tidak mendatangi undangan tersebut maka dia bermaksiat kepada Allah" Muslim

Diantara Syarat-syarat kita wajib ( fardu ain) menghadiri sebuah acara walimatul urs ( resepsi pernikahan) adalah;
1. tidak mengkhususkan acara tersebut untuk orang kaya saja, maksudnya yang diundang hanya orang-orang kaya saja
2. di hari pertama acara, misalnya shohibul hajat melangsungkan acara walimatul urs sampai 3 hari, maka yang wajib menghadirinya adalah hari pertama, hari kedua sunah dan hari ketiga makruh
3. yang mengundang adalah muslim ( beragama islam)
4. yang diundang muslim ( beragama islam)
5. yang mengundang adalah ahlu tasaruf ( yang sah jual belinya), yang tidak sah misalnya, anak kecil, orang gila, yang punya hutang melebihi hartanya, tidak bisa mengatur keuangannya, dll
6. ditentukan buat siapa undangannya
7. tidak mengundang kita karena dia takut dengan kita
8. tidak adanya udhur bagi yang diundang
9. tidak didahului oleh undangan yang lain, wajib mendahulukan undangan yang kita terima dulu
10. yang mengundang bukan orang yang dholim dan fasiq
11. acaranya bukan diselenggarakan dari uang haram ( berarti kalau koruptor punya acara resepsi, kita gak wajib datang , dunk!!!!)
12. yang diundang bukan perempuan sendirian yang tidak ada barengannya (muhrimnya atau sesama perempuan) untuk berangkat, jadi kalau ada perempuan yang diundang dan tidak ada barengannya untuk berangkat hukumnya tidak wajib.

Kesunatan melaksanakan walimatul urs adalah dengan syarat biaya walimatul urs dari laki-laki atau keluarganya, jika walimatul'urs dilaksanakan oleh keluarga mempelai perempuan maka tidak gugur
kesunatan bagi sang suami untuk melaksanakan walimatul'urs, tapi jika sang suami ridho bahwa walimatul `ursnya dilaksanakan oleh keluarga mempelai perempuan maka cukup dan gugur kesunatan suami untuk melaksanakan walimatul `urs. Perlu diingat hukum melaksanakan walimatul `urs tidaklah wajib, dalam akhir surat al-baqoroh " Allah tidak membebankan dengan suatu beban yang tidak mampu dipikul hambanya"
Tidak diwajibkan bagi kita untuk memakan makanan yang disediakan, misalnya saja kita puasa, maka kita bisa bilang kepada shohibul hajat bahwa kita puasa, tapi yang utama adalah membatalkan puasa kita jika puasa tadi tidak puasa wajib ( qodho' romadhon, kafaroh, dan nadar misalnya). Dan kalau kita hendak menyantap hidangannya disunahkan bagi kita mengucapkan do'a " allahumma baariklahum fii tho'aa mihim waghfir lahum" ( Ya Allah berilah keberkahan kepada mereka di dalam makanan mereka dan ampunilah mereka ).

Posted by: "ahmad gholib kamil" rheca_yaman@yahoo.com rheca_yaman

Senin, 30 Juni 2008

Menampilkan Data Kompas Pada LCD

Mungkin bagi teman-teman roboholic udah banyak yang mengenal yang namanya kompas elektronik khususnya kompas jenis Devantech Magnetic Compass terutama para perserta KRI & KRCI neh... ya kan..... peace...
yang gambar rangkaiannya kayak gini neh:



Devantech Magnetic Compass ini biasanya dalam dunia robotika digunakan sebagai acuan arah jalannya robot biar tidak tersesat. :) Dengan menggunakan kompas ini teman2 bisa menampilkan data arah utara, selatan, barat, dan timur. Bagi temen2 yang pengen nyoba2 Devantech Magnetic Compass ini, ni aku kasih contoh listing program bahasa C-nya pakai codevision AVR. Interfacenya pake I2C lo..... so jangan sampai keliru, cz ada teknik akses data yang laen. Data sheet Devantech Magnetic Compass ini bisa dilihat di sini

Kalo pengen lihat listing program pakai bahasa C dapat di download disini
Yah semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan dan hidup robotika indonesia....
Kalo pengen lihat karya yang lain klik disini
By: Ahmad Faishol Amin

Minggu, 29 Juni 2008

Membuat Daftar Isi di Office

Setelah lama berkecimpung di dunia per-office-an, ternyata barusan beberapa bulan ini saya tau. Ternyata saya bisa buat daftar isi di Office dengan sangat mudah. Daftar Isi-nya langsung otomatis terbuat ketika kita selesai melakukan langkah-langkahnya. Istimewa. Ya tho ??

Padahal dulu, saya buat daftar isi manual lho. Bayangkan capeknya. Coba kalo saya tau itu dari dulu, saya bisa berhemat waktu. Aduuuh bodohnya saya.

Anda-anda sekaliyan yang masih belum tau caranya bisa donlot tutorialnya(pdf), yang udah tau juga bisa donlot biar lebih tahu. Donlotnya disini pake Open Office atau disini pake Microsoft Office.

Sengaja saya buat 2 tutorial untuk anda yang biasa pake Microsoft Office atau Open Office.

Sabtu, 28 Juni 2008

Visualisasi Suara Jantung pada LCD Grafik

VISUALISASI SUARA JANTUNG PADA LCD GRAFIK
Ahmad Faishol Amin (faishol@elect-eng.its.ac.id) dan Sholikin (sholikin@elect-eng.its.ac.id)

Rangkaian yang dibuat meliputi sensor suara jantung, bandpass amplifier, filter, mikrokontroler, dan converter LCD grafik. Sistem tersebut akan bekerja secara berurutan sehingga diperoleh data grafik dari gelombang suara jantung yang diinginkan. Secara umum blok diagram peralatan tersebut ditunjukkan pada gambar berikut:


Metode visualisasi sinyal suara jantung ini dalam perancangannya terdapat beberapa bagian pokok yang meliputi interface dari minimum system mikrokontroler, display LCD grafik, rangkaian amplifier, sensor suara serta pemrograman pada mikrokontroler. Dalam melakukan interface antara mikrokontroler dengan LCD grafik dibutuhkan suatu rangkaian konverter. Rangkaian tersebut berfungsi sebagai sinkronisasi data atau alamat antara data yang ditransfer oleh mikrokontroler dan pembacaan oleh display LCD grafik. Dengan demikian data yang keluar dari mikrokontroler tidak salah alamat, dapat dikenali, dan juga dapat diterjemahkan oleh LCD grafik.
Data yang keluar dari sensor suara, dalam hal ini menggunakan sensor suara piezoelektrik, merupakan data sinyal yang umumnya bercampur dengan sinyal noise (sinyal yang tidak diharapkan). Untuk menghilangkan sinyal noise yang dapat mengganggu sinyal utama (sinyal suara jantung), output dari sensor dihubungkan dengan rangkaian bandpass filter sebagai filter awal dari sinyal output sensor. Namun sebelum data sinyal dari piezoelektrik masuk pada rangkaian filter bandpass, diperlukan rangkaian penguat awal yaitu menggunakan rangkaian amplifier agar mikrokontroler lebih mudah mengenali sinyal input tersebut. Perlakuan ini dikarenakan sinyal output yang dihasilkan oleh sensor suara merupakan sinyal yang sangat kecil dan sangat lemah, sehingga filter maupun mikrokontroler secara lansung tidak dapat membaca data yang dihasilkan secara sempurna.
Selain itu sinyal output sensor suara tersebut juga diperkuat dengan menggunakan rangkaian audio amplifier untuk diinputkan pada speaker, dengan maksud agar pengguna dapat mendengar suara jantung.
Bahasa pemrograman yang kami gunakan adalah bahasa basic dengan menggunakan software bantu Bacom AVR. Keunggulan dari software ini yaitu bahasanya mudah dan terdapat fasilitas yang cukup lengkap dalam mengakes berbagai macam LCD. Sedangkan mikrokontroller yang digunakan adalah ATmega 16 dengan tersedianya fasilitas ADC internal. Berikut ini adalah hasil dari pengujian alat yang telah jadi.



Listing program mikrokontroler Atmega 16 dengan bahasa basic yang telah kami buat dapat di download disini.

Pengen tau karya kretif yang lain klik disini

Rabu, 25 Juni 2008

Sifat dan ciri-ciri Istri Sholehah

Dilihat dari agamanya :

Dalam hadist yang ma'ruf : "nikahilah perempuan atas dasar 4 perkara yaitu hartanya, nasabnya, kecantikannya, dan agamanya, dahulukanlah ( utamakanlah ) agamanya" bukhori dan muslim

Pertimbangkan atau dahulukanlah nikah dengan gadis atau perempuan seagama, memang benar dalam madhab imam syafi'I diperbolehkan seorang laki-laki menikahi perempuan ahlu kitab ( menganut agama yang ada sebelum adanya islam, dengan syarat2 nya), dan menurut imam ahmad agama nasrani dan yahudi yang ada di dunia ini adalah ahlu kitab. Tapi bukan kebalikannya yaitu laki-lakinya ahlu kitab dan perempuannya muslimah, dalam hal ini tidak ada yang memperbolehkan.

4 perkara diatas adalah pertimbangan memilih, trus bagaimana dengan perempuan yang akan memilih calon?, hendaknya juga sama halnya memperhatikan seorang laki-laki dari 4 hal di atas. Tapi yang paling terpenting adalah agamanya ( “Allah tidak melihat kamu sekalian dari wajah kamu tapi Allah melihat kamu sekalian dari ketaqwaan kamu,”al- hadist. “ingatlah bahwa kehidupan di dunia ini adalah perhiasan, termasuk istri dan anak-anak kamu” al-ayah), kemudian nasabnya ( dalam peribahasa “ buah jatuh tidak jauh dari pohonnya”, sangatlah penting sebuah nasab, maka dalam islam makruh menikah dengan seseorang yang tidak diketahui siapa bapaknya dan siapa keluarganya, terlebih lagi menikah dengan anak zina” seperti dijelaskan dalam surat an-nur, naudhubillah mindalik” berhati-hatilah ), kemudian hartanya ( karena sesungguhnya rizki kita akan ditambah dengan kita menikah dan rizki dari setiap makhluq telah ditentukan / dijatahklan oleh-Nya,)

Dilihat dari keperawanannya

Nabi pernah berkata kepada sayidina jabir bin abdillah RA “ apakah kamu menikah dengan perawan ataukah dengan janda?, kemudian sayidina jabir menjawab “janda”, kemudian nabi berkata “ semestinnya kamu menikah dengan perawan, bermain-mainlah dengannya dan dia juga bisa bermain-main denganmu”. Riwayat bukhori dan muslim

Yang dimaksud dengan janda disini adalah perempuan yang sudah hilang keperawananya baik itu secara halal ataupun tidak ( berzina, dipaksa, dan subhat misalnya). Dan yang dimaksud dengan bermain-main disini adalah Wallahu A'lam


Dilihat dari kasih sayangnya

Nabi pernah berkata " menikahlah kamu sekalian dengan perempuan yang menyayangimu dan perempuan yang dapat menghasilkan banyak keturunan buat kamu karena sesungguhnya itu akan dapat memperbanyak umat" riwayat al-hakim dan abu dawud

Pilihlah perempuan yang menyayangimu sehingga kamu akan dapat merasakan memiliki istri sholihah. Yang dengan ikhlas merawat dan menemani kamu karena rasa sayangnya yang sangat besar, dan rasa sayang yang dimaksud diatas bukan karena hal-hal lain , karena hartanya misalnya atau perkara2 dunia ( kedudukan misalnya) lainnya.

Dilihat dari mandul tidaknya

Dari mu'qil bin yasar berkata, datang laki-laki kepada Rosulullah dan dia berkata " sesungguhnya telah datang kepadaku seorang perempuan yang memilki nasab yang bagus dan cocok denganku tapi sayang dia tidak bisa memiliki anak, apakah aku harus menikah dengannya?, Rosulullah melarang, kemudian dia datang untuk yang kedua kalinya Rosulullah pun menjawab dengan hal yang sama yaitu melarangnya sampai ketiga kalinya, kemudian Rosulullah berkata menikahlah kamu dengan seseorang yang menyayangi kamu dan yang bisa memberikah banyak keturunan buat kamu karena sesungguhnya itu akan dapat memperbanyak umatku" riwayat imam nasa'i

Didalam hadist menggunakan " wawu" yang berarti mengumpulkan antara keduanya bukan memilih.


Dilihat dari besarnya mahar yang diminta

Dari abi salmah RA sesungguhnya dia telah bertanya kepada sayidatina aisyah RA atas sebuah sodaq ( mahar) yang diberikan nabi kepada beliau, beliau menjawab “ dua belas auqiyah dan satu nasy, dan dia bertanya padaku kamu tahu apa tu nasy?, sayidatina aisyah menjawab “ yaitu setengah auqiyah". Riwayat abu dawud

Keberkahan dari sang istri bisa menyebabkan atau menjadikan istri tersebut menjadi istri yang sholehah, dalam sebuah hadist ke 1187 didalam kitab faidhul qodir disebutkan :

" Paling mulianya dan berkahnya seorang perempuan adalah murah (ringan) dalam mahar ( mahar nikah / kebutuhan sehari-hari)"

2 buah riwayat, riwayat yang satu yang dimaksud dengan ringan adalah dalam mahar, dan riwayat yang lain ringan dalam kebutuhan sehari-hari, maksudnya tidak menuntut macam-macam kepada suaminya ketika menjalani rumah tangga.

bersambung...............

wal afu mingkum

M Gholib (rheca_yaman@yahoo.com) : dengan editan seperlunya. Silakan ditinjau bila ada kesalahan